Kemajuan ilmu dan teknologi informasi merupakan bagian terpenting dalam upaya peningkatan profesionalisme pelaksanaan tugas tugas kepolisian yang semakin komplek dengan berbagai kerawanan potensial yang timbul dimasyarakat, peningkatan kemampuan ini sebagai upaya menjawab berbagai kemajuan pesat teknologi informasi yang berkembang dimasyarakat.
Dalam rangka peningkatan kemampuan tersebut , Polsek Dawan bekerjasama dengan Mahasiswa Undiknas Denpasar yang sedang melaksanakan KKN untuk memberikan pengetahuan berkaitan dengan kemampuan kepada personil Polsek dalam cara mengoperasionalkan Website , cara uploud data dan kemampuan mengoperasionalkan program Office Power Point, dan office Picture menager.
Selanjutnya
Pesangkepan di Desa Pekraman Dawan diprakarsai oleh kelian adat Desa Pekraman Dawan, dalam pesangkepan tersebut ikut dihadiri oleh Perbekel Dawan kaler, Bedesa Agung dan Bendesa Alit, prajuru adat sedesa adat Dawan , pecalang dan para tokoh adat tokoh agama dan warga Desa Pekraman Dawan, pada acara itu berkesempatan Bhabinkamtibmas Desa Dawan kelod AIPTU I DEWA GEDE SUSILA, meghadiri kegiatan yang dilaksanakan pada hari Senin tanggal 28 Januari 2013, bertempat di Balai Desa Dawan kelod .
Dalam paruman itu di bahas beberapa masalah diantaranya masalah Pengamanan Pretima, kegiatan Pengerupukan rangkaian Nyepi Tahun 2013, dan rencana kegiatan Mekiis rangkaian menjelang Hari Raya Nyepi yang akan diselenggarakan di wewengkon desa pekraman Dawan.
Selanjutnya
Berdasarkan Surat Telegram Kapolda Bali nomor : ST/2447/XII/2012 tanggal 17 Desember 2012 tentang penyerahan DIPA dan Kertas Kerja RKA-KL TA.2013, telah diadakan Sosialisasi DIPA dan Kertas Kerja RKA-KL TA.2013 Polres Klungkung di Ruang Rupatama pada hari Jumat tanggal 21 Desember 2012. Acara Sosialisasi tersebut dihadiri 60 orang peserta dari jajaran Polres Klungkung.
Acara Sosialisasi yang rencana awal dibuka oleh Kapolres Klungkung, namun karena Kapolres Klungkung ada tugas di Polda Bali sehingga acara dibuka oleh Waka Polres Klungkung (KOMPOL I W. G. Suwahyu, SH., MH.) sekaligus sebagai pemimpin acara sosialisasi. Dalam acara sosialisasi ini paparan akan langsung disampaikan oleh Kabag Ren Polres Klungkung AKP I Nyoman Susila, SH., serta dibantu oleh operator RKA-KL, BRIPKA I Nyoman Ariadnya dan BRIPTU I Ketut Sudiana.
Selanjutnya
Pada Hari Rabu Tanggal 30 Januari 2013 Pukul 08.30 Wita s/d selesai telah berlangsung Kegiatan Penyampaian aspirasi oleh para Pedagang Pasar Galiran bertempat di Terminal Galiran Klungkung Kelurahan Semarapura Klod Kecamatan / Kabupaten Klungkung. Kegiatan tersebut dihadiri oleh para Pedagang berjumlah kurang lebih 100 orang. Rombongan peserta Aspirasi ini diterima langsung oleh I WAYAN SUTENA ( Kordinator Pasar Desa se-Kabupaten Klungkung ) dan Staf dari Disperindag Kabupaten Klungkung.
Selanjutnya
Polsek Dawan,pada hari Sabtu tanggal 26 Januari 2013 bertepatan dengan hari Tumpek landep memberikan upakara terhadap sarana yang dimiliki khususnya senjata dan kendaraan dinas. Dengan tujuan agar sarana atau peralatan yang digunakan dalam mendukung tugas dapat terawat sesuai fungsinya.
Dalam pelaksanaan upacara tersebut seluruh peralatan/sarana yang digunakan dalam mendukung pelaksanaan operasional Polsek Dawan di bersihkan dan begitu juga kendaraan dinas dan senjata api sebelum diprascita atau dibersihkan secara niskala melalui prosesi upacara
Selanjutnya
Pada Hari Selasa Tanggal 29 Januari 2013 Pukul 19.00 Wita bertempat di Balai Budaya Ida I Dewa Istri Kanya Klungkung telah berlangsung Silahturahmi dan Penarikan Undian Berhadiah dalam Rangka Penggalangan Dana untuk menunjang Program Kerja FKPPI ( Forum Komunikasi Putra Putri TNI-POLRI ) Tahun 2013. Dalam kesempatan tersebut hadir : Wakil Bupati Klungkung, Muspida Klungkung, Ketua Panitia FC FKPPI Klungkung, Keluarga Besar GM FKPPI 1430, Kapolsek Klungkung, Anak-anak Panti Asuhan Bethel Bethani dan Panti Asuhan Semarapura Klungkung.
Adapun Tema dari Kegiatan tersebut “ Perkuat Kembali Rasa Solidaritas Kebersamaan FKPPI dan Keluarga Besar TNI-POLRI dalam Pengabdiannya kepada Bangsa dan Negara serta GM FKPPI Siap Mengawal Empat Pilar Kebangsaan Indonesia ( Pancasila, UUD 45, Bhineka Tunggal Ika, NKRI ) “.Dalam Kegiatan tersebut berjalan dengan tertib, aman dan lancar dimana Bupati Klungkung yang diwakili oleh Wakil Bupati Klungkung membacakan Pidato Bupati Klungkung. Kegiatan ini dimeriahkan oleh Tarian Dans anak-anak serta Penyanyi Artis Dangdut Bali Gek Diah.
Selanjutnya
Patroli ini di fokuskan pada Bank, Pengadaian, Perkantoran, Pasar, Toko Emas, toko yang menjual sembako, Rumah-rumah Kontrakan dan tempat-tempat Keramaian yang ada di Wilayah Kota Semarapura. Selain melakukan patroli jalan kaki, anggota juga melakukan dialog kepada Pemilik Toko, Satpam Bank, Satpam Pegadaian terkait sistem pengamanan yang mereka miliki perlu pengamanan ekstra. Patroli Jalan Kaki ini selain mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan, disisi lain guna lebih mendekatkan kepada masyarakat agar setiap informasi apapun dapat disampaikan kepada Personil yang sedang melaksanakan Patroli Jalan Kaki . Sehingga antara Polri dan Masyarakat dapat terjalin hubungan yang baik guna menunjang Tugas-tugas Polri kedepan.setelah tahu bahwa para petugas keamanan itu sedang menggelar patroli jalan kaki, wargapun merasa senang dan menyambut baik melihat upaya pengamanan yang dilakukan oleh Polsek Klungkung.
Selanjutnya
Anggota Satuan Sabhara Polsek Klungkung mulai menggalakkan patroli keamanan dalam kota dengan menggunakan sepeda. Patroli ini dilakukan untuk mengantisipasi tindakan kriminalitas ,Patroli berkeliling dengan Sepeda dilakukan pada daerah rawan kejahatan seperti di perbankan, pasar, tempat perbelanjaan, petokoan, perumahan, Gang-gang dan tempat keramaian lain.Patroli ini dilakukan tidak hanya sekadar memantau situasi di daerah yang rawan kejahatan namun Patroli dengan sepeda dapat menyehatkan diri personel juga demi menekan tingkat kejahatan di dalam Kota Klungkung sehingga masyarakat merasa aman dan nyaman. Personel Sabhara Polsek Klungkung yang melaksanakan patroli sepeda tak hanya berkeliling namun juga berdialog dengan masyarakat yang ditemui di jalan Sehingga polisi lebih menyatu dengan masyarakat.
Selanjutnya
Kriminalitas yang marak akhir – akhir ini , mengalami pergeseran pola pikir pelaku kejahatan, dimana pelaku kejahatan tidak lagi hanya menyasar pemukiman warga, maupun rumah kosong , namun lebih dari itu , mereka mengembangkan modus operandi dengan menyasar berbagai tempat – tempat strategis seperti ATM dan tempat penyimpanan barang – barang sakral yang mempunyai nilai sangat tinggi.
Mengantisipasi tejadinya kriminalitas akhir-akhir ini di wilayah Hukum Hukum Polsek Dawan khususnya kasus Pembobolan ATM, sebagai upaya agar tidak terjadi Kasus pembobolan ATM maka kegiatan patroli dilaksanakan secara rutin mengarah ke tempat-tempat ATM dan Kantor- kantor Bank dan tempat – tempat penyimpanan barang sakral ( pretima ) terutama malam hari pada jam-jam rawan.
Selanjutnya
|